Artikel

Musrenbangdes Tahun Anggaran 2023 Desa Tihingan

22 September 2022 15:18:54  Administrator  127 Kali Dibaca  Berita Desa

Pagi ini Kamis, 22 September 2022 telah dilaksanakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) yang dibuka langsung oleh Bapak Perbekel Desa Tihingan. Acara ini dihadiri oleh Kepala Dinas PMDPPKB Kabupaten Klungkung (yang mewakili), Kepala Baperlitbang Kabupaten Klungkung (yang mewakili), Camat Banjarangkan (yang mewakili), Tenaga Ahli Kabupaten Klungkung, Pendamping Desa dan Pendamping Lokal Desa, Babinsa dan Babinkamtibmas Desa Tihingan, Perbekel dan Perangkat Desa Tihingan, Ketua dan Anggota BPD Tihingan, Ketua LPM, Bidan Desa dan Tenaga Kesehatan di Desa Tihingan, Kader Desa Siaga, Bendesa se Desa Tihingan, Ketua TP. PKK Desa Tihingan, Ketua Karang Taruna Desa Tihingan, Ketua STT se Desa Tihingan, dan tokoh masyarakat lainnya.

Adapun susunan acara pada Musrenbangdes kali ini yaitu :

  1. Pembukaan
  2. Menyanyikan Lagu Indonesia Raya
  3. Doa
  4. Pembukaan Musrenbangdes oleh Perbekel Desa Tihingan
  5. Sambutan dari Kepala Dinas PMDPPKB Kabupaten Klungkung (yang mewakili)
  6. Sambutan dari Kepala Baperlitbang Kabupaten Klungkung (yang mewakili)
  7. Sambutan dari Camat Banjarangkan (yang mewakili)
  8. Sambutan dari Tenaga Ahli Kabupaten Klungkung
  9. Pemaparan RKP Desa oleh Sekretaris Desa
  10. Sesi Tanya Jawab
  11. Penetapan RKP Desa Tahun Anggaran 2023

Adapun hasil dari Musrenbangdes setelah melakukan sesi tanya jawab dan penyesuaian yaitu seluruh peserta Musrenbangdes menyetujui dan menyepakati Rancangan RKP Desa Tahun Anggaran 2023. 

Setelah itu disepakati juga usulan supra Desa yaitu :

  1. Trotoarisasi
  2. Pengaspalan Jalan Lingkar Dusun Pau
  3. Pemapingan Trotoar Dusun Penasan
  4. Jembatan Enjung di Dusun Pau

Acara Musrembangdes berjalan dengan baik, lancar, dan tertib dan ditutup oleh Bapak Perbekel Desa Tihingan.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Pengaduan Online

 Statistik

 Sinergi Program

Prodeskel Pajak Online

 Pemerintah Desa

 Media Sosial

 Arsip Artikel

 Agenda

Belum ada agenda

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:133
    Kemarin:248
    Total Pengunjung:228.467
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:18.218.73.233
    Browser:Mozilla 5.0

 Komentar

 Peta Lokasi Kantor


Alamat : JalanGongGede, No.22, Dusun Tihingan, Desa Tihingan
Desa : Tihingan
Kecamatan : Banjarangkan
Kabupaten : Klungkung
Kodepos : 80752
Telepon : 03665596249
Email : info@tihingan.desa.id